Surabaya II Gerbang News
Bertempat di perumahan East Cost Pakuwon City Surabaya, Rabu ( 23/04/2020 ) pukul 06.30 Wib, Polsek Mulyorejo Jajaran Polrestabes Surabaya membagikan brosur dan himbauan physical distansing guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19.
Dalam pelaksanaan kegiatan yang dipimpin Ipda Pariyono selaku panwas tersebut, melibatkan anggota patroli 902 dan 822, serta piket Binmas.
Disela-sela kegiatan, Ipda Pariyono mengatakan, bahwa pembagian brosur dalam rangka Ops Keselamatan Semeru 2020, serta himbauan physical distansing ini dikandung maksudkan agar penghuni perumahan ini bisa mengerti langkah pencegahan virus corona.
“Kami sampaikan kepada masyarakat agar selalu menjaga kebersihan dan memakai masker, serta mencuci tangan dengan sabun atau hand sanitizer, jangan keluar rumah jika tidak penting dan mendesak. Sehingga, dapat terhindar dari penularan virus yang mendunia ini,” ujar perwira dengan 1 balok dipundaknya itu.
“Selain itu, kami tekankan juga agar selalu jaga jarak 1 meter dengan orang lain dan menghindari kerumunan guna mencegah penyebaran virus Covid-19 yang meresahkan ini,” himbaunya. ( Pading )
Comments are closed.