A place where you need to follow for what happening in world cup

Kegiatan Sosial Kemasyarakatan Media Online ‘Postnewstime’ Peringati HUT Ke-6 Tahun

1 152

Tangerang, Banten || Gerbang News

Peringatan perayaan HUT yang Ke-6 Tahun media online Postnewstime di isi dengan berbagai kegiatan sosial kemasyarakatan. Seperti memberikan bantuan sembako, menyantuni janda jompo dan anak-anak yatim piatu yang berada di Kampung Rawa Bamban RT. 004/RW. 007, Kelurahan Jurumudi Baru, Kecamatan Benda, Kota Tangerang, Banten.

Disampaikan Pemimpin Redaksi Postnewstime, Usman, bahwa peduli kasih tersebut diatas merupakan wujud kehadiran jurnalis agar dapat dirasakan langsung di tengah-tengah masyarakat. Khususnya warga di sekitar tempat tinggal kita.

Selain itu juga sebagai ungkapan rasa syukur kepada Allah SWT, atas limpahan Rahmat dan Hidayah yang diberikan ke media ini hingga berjalan sampai 6 tahun.

“Kami atas nama pribadi dan seluruh staf redaksi media online Postnewstime mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berkenan berpartisipasi membantu terlaksananya kegiatan sosial kemasyarakatan ini sampai dengan selesai. Sekali lagi, saya ucapkan Jazakallah Khairan Katsiran,” tutur Usman.

“Dan semoga semua orang yang bernaung di bawah Panji Postnewstime diberi panjang umur, banyak rezeki dan kesehatan di tengah pandemi Covid-19 ini,” imbuhnya, Selasa (26/10/2021).

Tak hanya itu, melalui perwakilannya, media online Postnewstime juga memberi bantuan berupa Pompa Air untuk sebuah musholla, yang diserahkan kepada Forum Warga Rawa Bamban Bersatu. Dimana hal itu adalah bentuk kepedulian rekan-rekan jurnalis terhadap tempat ibadah.

“Kami memang sengaja membagikan bantuan secara door to door untuk memastikan betul-betul warga kurang mampu, sehingga tepat sasaran. Dan kami juga mohon maaf jika ada yang belum kebagian, mengingat acara ini di gelar secara mendadak,” ulas Usman.

Di sisi lain, Firdaus selaku Ketua Perwakilan Postnewstime Kota Tangerang menghaturkan terima kasih kepada Pemimpin Redaksi atas bimbingannya dalam berorganisasi di dunia jurnalis, terutama diingatkan untuk saling berbagi kepada sesama.

“Semoga pemberian kami dalam bentuk apapun ini bisa bermanfaat, dan saya berharap media online Postnewstime kedepannya bisa mengadakan kegiatan sosial lagi. Sehingga dapat memberikan manfaat bagi masyarakat luas,” katanya.

Di akhir wawancara dengan Pemimpin Redaksi Postnewstime, Usman menghimbau kepada seluruh pengurus maupun perwakilan dan anggota agar dalam menjalankan tupoksi (tugas pokok dan fungsi) wartawan dilakukan dengan baik dan benar.

“Jangan sekali-kali meminta imbalan dalam bentuk apapun jika dalam menjalankan tugas peliputan. Utamakan jalin kerjasama dengan baik ke instansi pemerintah, TNI-Polri, juga ke Pengusaha. Berbuat baiklah ke sesama, jangan sombong, jangan arogan, dan jangan melakukan tindakan melawan hukum,” pesannya. ( Syam )

  1. bandarq says

    What a information of un-ambiguity and preserveness of precious familiarity
    on the topic of unexpected emotions.

Leave A Reply

Your email address will not be published.