Surabaya || Gerbang News
Guna meningkatkan kemampuan personil menujuh SDM Unggul di tahun 2020, Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak AKBP Ganis Setyaningrum, S. Si., MH., menggelar Pelatihan Fungsi Teknis di Aula Rupatama Sanika Satyawada Mako Jalan Kalianget No.01 Surabaya, Rabu ( 11/11/2020 ) pagi.
Kegiatan pelatihan teknis yang digelar kali ini, Kapolres AKBP Ganis Setyaningrum didampingi Wakapolres Kompol Anggi Saputra Ibrahim, SH., S.I.K, MH., dan Kabag Sumda Kompol Hj.Budi Idayanti.
Dalam pelaksanaan pelatihan sendiri, setiap masing-masing personil fungsi mendapat waktu dan arahan dari pimpinan mereka. Termasuk dari Kasat masing-masing.
Seperti fungsi Satintelkam yang saat itu diberikan arahan tentang peran fungsi intelijen, terutama dalam memberikan masukan kepada pimpinan terkait masalah deteksi dini kamtibmas.
Kegiatan ini tidak hanya diikuti oleh personil Polres, tapi juga personil dari Polsek-Polsek jajaran.
Menurut Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak AKBP Ganis Setyaningrum, mengatakan, pelatihan fungsi yang digelar ini sangat penting dilakukan.
“Hal tersebut penting dilakukan bertujuan untuk memberikan pemahaman terhadap anggota, agar dalam menjalankan tugasnya sesuai tupoksinya,” ujar Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak AKBP Ganis Setyaningrum.
Lanjut Kapolres, dengan adanya pelatihan ini, diharapkan para anggota semakin profesional dalam menjalankan tugas. Daan semua personil fungsi wajib ikut, agar mereka memahami tugas dan peran masing-masing sehingga berjalan sesuai aturan dan apa yang dikehendaki oleh pimpinan,” ujarnya. ( Basori )
Comments are closed.