Dinas Kominfo Jatim || Gerbang News
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa melantik pejabat eselon III di lingkungan Dinas Koperasi dan UKM Jatim, serta Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol), dan Badan Penelitian dan Pembangunan (Balitbang) Jatim.
Pada pelantikan ini, Gubernur berpesan di situasi pandemi Covid19 saat ini agar pejabat eselon harus mampu melaksanakan fungsi manajeman secara tepat dan akurat. Hal ini agar segala keputusan bisa menjadi efektif.
Gubernur meminta pejabat eselon III di lingkungan Dinas Koperasi dan UKM Jatim agar segera melaksanakan tugas pemulihan ekonomi. “Memang hasilnya tidak bisa sekarang, namun penghitungan cepat dan akurat diperlukan mulai saat ini untuk kondisi ekonomi Jawa Timur dikemudian hari,” ujarnya usai melantik di Gedung Negara Grahadi, Senin (06/04/2020).
Menurutnya, hari ini Bapak Wakil Gubernur Jatim Emil Elestianto Dardak sudah melakukan penghitungan, baik itu perhitungan berapa banyak yang terdampak di sektor transportasi, berapa banyak yang terdampak di sektor nelayan, pertanian dan peternakan. “Kalau kita tidak melakukan kegiatan manajeman yang cepat dan tepat, maka keputusan kita tidak menjadi efektif,” katanya.
Saat ini tim kuratif rumah sakit memang sangat diperlukan, namun pihaknya ingin mengedepankan tim promotif dan preventif. Oleh karena itu, diharapkan Bakesbangpol untuk melakukan pendataan dan monitoring di ruang observasi dan isolasi.
Sementara untuk Balitbang diharapkan melakukan quick riset, terutama terkait bagaimana bisa menghitung dampak ekonomi dari situasi pandemi Covid19.
Dikatakannya, hasil dari telaah frekwensi menempatkan 4 posisi yang tergantung dengan kecepatan dan format riset kita.
“Kita masih harus melakukan physical distancing, bagaimana kita bisa melihat dampak sosial ekonomi, berapa anggaran yang sudah disiapkan pemprov, bagaimana kondisi industri setelah selesainya Covid19. Sebagai ketua gugus tugas penanggulangan penyebaran Covid19, saya meminta Litbang untuk qiuck riset,” tuturnya. ( Syam )
Comments are closed.