Surabaya || Gerbang News
Unit Raimas Satsabhara Polres Pelabuhan Tanjung Perak, pada hari Sabtu ( 25/04/2020 ) dini hari, berhasil membubarkan aksi balap liar di Jalan H.M. Noer Surabaya.
Selain berhasil membubarkan aksi balap liar, anggota Raimas Satsabhara Polres Pelabuhan Tanjung Perak juga mengamankan 22 pemuda serta 25 sepeda motor ( R2 ).
Kasat Sabhara AKP Windu Priyo Prayitno. SH., menjelaskan, alhamdulillah, berkat kerak cepat anggota yang menanggapi serius laporan dari masyarakat tentang aksi balap liar yang terjadi di H.M Noer, akhirnya berhasil digagalkan.
“Dari hasil penggagalan tersebut, anggota juga berhasil mengamankan 22 pemuda serta mengamankan 25 BB sepeda motor diamankan ke Mapolsek Kenjeran dan 3 unit sepeda motor ranmor tanpa kepemiliknya dibawa ke Mapolres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya,” ucap Kasat Sabhara AKP Windu Priyo Prayitno.
Adapun untuk tindak lanjut yang dilakukan, lanjut Kasat Sabhara, kepada ke 22 pemuda kami lakukan pembinaan, sedangkan untuk 25 ranmor yang ada pemiliknya akan dilakukan sangsi tilang dan 3 unit ranmor tanpa pemiliknya akan diserahkan ke Satreskrim Polres Pelabuhan Tanjung Perak. ( Basori )
Comments are closed.