Satbinmas Polres Bangkalan Tinjau Vaksinasi di Kelurahan Demangan

Bangkalan, Madura || Gerbang Berita

Vaksinasi di Kabupaten Bangkalan terus dikebut untuk memastikan bahwa herd immunity di Kabupaten paling barat pulau Madura tersebut bisa segera tercapai. Seperti yang dilakukan oleh Satbinmas Polres Bangkalan yang pada hari ini, Rabu (10/11/2021) melakukan kegiatan peninjauan vaksinasi di area kota yakni di kelurahan Demangan.

Peninjauan ini pun dilakukan dalam rangka untuk mempercepat proses vaksinasi. Disamping itu, geliat masyarakat untuk terus berkontribusi ikut serta mensukseskan vaksinasi covid-19 merupakan langkah konkret dalam pemuliha ekonomi nasional.

Keinginan masyarakat sendiri ini pun diakui langsung oleh Kasatbinmas Polres Bangkalan AKP Bahrudi, S.H. Dihubungi melalui sambungan seluler, mantan Kapolsek Sukolilo ini menjelaskan jika masyarakat di wilayah kelurahan demangan ini sangat antusias untuk divaksin. Hal ini karena mereka menyadari pentingnya vaksinasi covid-19 untuk kekebalan tubuh dalam rangka memutus mata rantai penyebaran covid-19.

“Alhamdulillah masyarakat sangat antusias untuk divaksin. Ini sangat penting karena merupakan bagian dari herd immunity masyarakat dan juga proses untuk pemulihan ekonomi secara global. Dengan meningkatnya masyarakat yang divaksin, mata rantai penyebaran covid-19 juga segera terputus,” ujar AKP Bahrudi.

Tak hanya itu saja, perwira berpangkat balok tiga di pundak tersebut menjabarkan bahwa masyarakat tetap harus menjaga protokol kesehatan seperti 5M untuk menjaga diri dari penyebaran virus corona. “Meski sudah divaksin, saya harap masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan 5M untuk memutus mata rantai penyebaran covid-19 di kabupaten Bangkalan,” singkatnya siang tadi. (Moh Sumbri/Duwi)

Satbinmas Polres Bangkalan Tinjau Vaksinasi di Kelurahan Demangan
Comments (0)
Add Comment