Peringati HUT Bhayangkara ke 74, Polsek Semampir Bagi Bagi Sembako ke Kampung Tangguh

Surabaya || Gerbang News

Dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara ke 74, Kepolisian Sektor Semampir, Polres Pelabuhan Tanjung Perak, melaksanakan kegiatan bakti sosial dengan cara membagikan sembako ke Kampung Tangguh Semeru yang ada diwilayah, Jum’at ( 26/06/2020 ) pagi.

Dalam pelaksanaan pembagian sembako kali ini, Polsek Semampir membagikan ke 5 kampung tangguh yang ada diwilayah.

Dari ke 5 kampung tangguh yang diberikan sbako diantaranya, RW 02, RW 04, RW 05 Kelurahan Sidotopo, RW 14 Kelurahan Ujung dan RW 10 Kelurahan Pegirian.

Adapun sembako yang dibagikan kepada warga kampung tangguh berupa, beras, minyak dan gula.

Kapolsek Semampir Kompol Aryanto Agus. A. Md., mengatakan, pembagian sembako di kampung tangguh ini dilakukan dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara yang ke 74 tahun 2020 yang dilakukan secara serentak di Jajaran Polres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya.

“Pembagian sembako di kampung tangguh ini dilakukan, merupakan sebuah wujud keperdulian kepolisian terhadap warga masyarakat yang sedang berupaya keras membantu pemerintah untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona,” ucap Kapolsek Semampir Kompol Aryanto Agus.

“Semoga dengan bantuan ini, kami dari kepolisian Sektor Semampir dapat meringankan beban kehidupan masyarakat di masa-masa pandemi,” pungkasnya. ( Basori )

Peringati HUT Bhayangkara ke 74Polsek Semampir Bagi Bagi Sembako ke Kampung Tangguh