Surabaya || Gerbang News
Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak AKBP Ganis Setyaningrum, S.Si., MH., mempimpin langsung pelaksanaan kegiatan Apel Mantap Praja Semeru 2020 di Lapangan Pelabuhan Gapura Surya Nusantara, Senin ( 30/11/2020 ) pagi
Apel yang digelar sejak pukul 07.00 hingga selesai ini, diikuti oleh ratusan personil gabungan Polri, TNI, Pemerintahan maupun Dinas Kesehatan.
Selain melaksanakan kegiatan Apel, pimpinan utama di kepolisian Resort Pelabuhan Tanjung Perak berpangkat 2 melati dipundaknya tersebut juga melakukan pengecekan perlengkapan pasukan serta simulasi pengamanan TPS yang ada diwilayah dengan cara tetap menerapkan protokol kesehatan.
Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak AKBP Ganis Setyaningrum, S. Si., MH., kepada media ini mengatakan, gelar pasukan ini digelar untuk pengamanan Pilwali yang sebentar lagi akan dilaksanakan.
“Dalam pelaksanaan kali ini, kami bersama tNI mengikut sertakan KPU untuk melakukan simulasi dalam pelaksanaan pemilihan yang nantinya akan diselenggarakan,” ucap Kapolres AKBP Ganis.
Seperti yang kita lihat bersama , lanjutnya, tadi ada beberapa gerakan-gerakan adegan kegiatan, agar anggota dalam melakukan pengamanan tidak ada keraguan untuk melaksanakannya,” ungkapnya. ( Basori )