Jakarta || Gerbang News
Kepala Penerangan Korem 082/CPYJ, Mayor Caj Supranoto menyebut jika keberadaan Rakornispen yang dipimpin langsung oleh Kasum TNI, Letjen TNI Joni Supriyanto, mampu mendongkrak inovasi dan kreatifitas personel Penerangan.
“Sebab, perkembangan teknologi dan informasi yang kian pesat, seakan menjadi tantangan tersendiri bagi personel Penerangan TNI,” ujar Kapenrem selesai mengikuti kegiatan Raker yang berlangsung di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Kamis (27/02/2020).
Beberapa penekanan pun, imbuh Kapenrem, ditegaskan oleh Kasum TNI terhadap para personel Penerangan, terutama dalam upaya mendukung tugas pokok TNI.
“Tadi beliau (Kasum TNI), menyampaikan langsung beberapa pokok-pokok kebijakan Panglima TNI. Kebijakan itu nantinya menjadi pedoman bagi Satuan Penerangan TNI,” bebernya.
Bukan hanya memantau setiap perkembangan informasi yang timbul di masyarakat saja, penekanan Panglima TNI itu, juga meliputi beberapa hal yang harus dilakukan oleh prajurit Penerangan, salah satunya menjadikan Satuan Penerangan sebagai sumber informasi yang diandalkan.
“Kebijakan itu, sudah menjadi komitmen yang harus dilakukan oleh Satuan Penerangan dalam melaksanakan tugas dan kewajibannya,” ucapnya. ( Penrem 082/CPYJ / Galang )