Hasil Swab PCR Gubernur Khofifah Dinyatakan Negatif

Dinas Kominfo Jatim || Gerbang News

Hasil swab PCR Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa barusan keluar dan sudah dinyatakan negatif hasil swabnya, pada Jumat (02/07/2021) malam.

“Betul, saya tadi malam sudah ada info tersebut. Berkat doa seluruh masyarakat Jawa Timur, Ibu Gubernur kembali sehat,” kata Plh Sekdaprov Jatim Heru Tjahjono, Sabtu (03/07/2021).

Diberitakan sebelumnya, Gubernur Khofifah kembali terkonfirmasi positif Covid-19, pada Jumat (25/06). Hasil tersebut berdasarkan PCR Swab Test yang dilakukan tim RSU dr Soetomo Surabaya pada Kamis (24/06) malam.

Khofifah menyampaikannya melalui akun Instagram pribadi miliknya @khofifah.ip. “Berdasarkan hasil PCR Swab Test yang dilakukan tim RSU dr Soetomo Surabaya, Kamis (24/06/2021) malam, pagi ini saya dinyatakan Positif Covid-19,” tulis Khofifah pada caption yang diunggahnya.

Namun demikian, Khofifah memastikan, saat ini kondisi kesehatannya baik, tanpa menunjukkan gejala apapun. Bahkan, tingkat antibodinya dinyatakan cukup tinggi oleh tim laboratorium RSU dr Soetomo.

“Saya tertular Covid-19 meski dokter menyatakan tingkat antibodi saya mencapai 275 U/ml, yang artinya sudah cukup tinggi untuk mencegah gejala Covid-19 yang berat,” kata dia. ( Syam )

#berita#dinaskominfojatim#dinyatakan#gerbangnews#gubernurkhofifah#hasil#negatif#pcr#pemprovjatim#swab