Ditinjau KSAL, Serbuan Vaksinasi Maritim di Vihara BDC dapat Pengamanan dari Polsek Tenggilis Mejoyo

Surabaya, Jawa Timur || Gerbang News

Giat vaksinasi yang berlangsung di Vihara BDC Jl. Raya Panjangjiwo Permai Selatan No. 44 Surabaya, Selasa (12/10/2021) mulai pukul 07.00 WIB, mendapatkan pengamanan (PAM) dari Kepolisian Sektor Tenggilis Mejoyo.

Pasalnya, pada pelaksanaan vaksinasi Dosis 2 itu ditinjau langsung oleh KSAL Laksamana Yudo Margono didampingi Pangkoarmatim II bersama Walikota Surabaya Eri Cahyadi.

Turut hadir Kapolsek Tenggilis AKP Riki Donaire Piliang, S.I.K., M.Si., Camat Tenggilis Drs. Dayat Prasetya, Lurah Panjangjiwo, Letkol Vido dari TNI AL, Kepala Yayasan Vihara BDC Bapak Sahudi, Binmaspol Panjangjiwo Aiptu Aris dan Satpol-PP.

Dikesempatan itu, KSAL Laksamana Yudo Margono menyampaikan, meski tempatnya tidak di pinggir laut, tapi Surabaya ini sama halnya dengan kawasan maritim.

“Pada serbuan vaksinasi maritim ini, kita sudah mempersiapkan 2500 dosis vaksin. Alhamdulillah sudah berjalan 200 orang, mudah-mudahan hari ini dapat selesai semuanya,” tutur Laksamana Yudo Margono.

Sementara itu, Walikota Surabaya Eri Cahyadi mengucapkan terima kasih, karena teman-teman Surabaya ini sudah dibantu betul dengan Bapak KSAL.

“Tidak hanya hari ini, kemaren sudah 30.000 vaksin, dua kali ada di lapangan. Sehingga membuat Kota Surabaya ini dosis pertamanya mencapai 100% lebih,” ungkap Eri Cahyadi.

Sedangkan untuk dosis kedua, sambung Walikota Surabaya, mencapai 80 % lebih dan lansianya sudah 90 % lebih. Karena ini tidak lain gelontoran vaksin dari Bapak KSAL.

“InsyaAllah sesuai harapan bapak, Kota Surabaya bisa tercapai seluruhnya, baik yang tinggal di Surabaya maupun domisilinya Surabaya. Yang bekerja di luar Surabaya, InsyaAllah kami akan vaksin semuanya,” terangnya.

Terpisah, Kapolsek Tenggilis Mejoyo AKP Riki Donaire Piliang, S.I.K., M.Si., mengatakan, bahwa PAM tersebut merupakan bentuk dukungan Polri dalam upaya penanganan Covid-19.

“Alhamdulillah, selama berlangsungnya serbuan vaksinasi maritim kali ini terpantau aman, tertib, dan terkendali,” pungkasnya. ( Udin )

Comments (0)
Add Comment