A place where you need to follow for what happening in world cup

Pimpin PAM Di Kampus UNMUH, Waka Polsek Mulyorejo Terapkan Protokol Kesehatan

178

Surabaya II Gerbang News

Ujian seleksi bersama masuk perguruan tinggi negeri yang diselenggarakan di Kampus UNMUH Jl. Sutorejo No. 59 Surabaya, mendapat pengamanan dari Kepolisian Sektor Mulyorejo.

Dalam pelaksanaan PAM yang berlangsung pada hari Selasa ( 07/07/2020 ) pukul 07.00 Wib, dipimpin Waka Polsek Mulyorejo AKP Khoirul Anwar dan diikuti anggota patroli 821 dan 822 beserta Kanit Binmas Iptu Paryono.

Saat itu, AKP Khoirul Anwar menyampaikan himbauan agar siswa-siswi yang mengikuti ujian seleksi supaya tetap menerapkan protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh pemerintah.

Sementara itu, Kapolsek Mulyorejo Kompol Enny Prihatin Rustam, S.Sos., M.Hum., menerangkan, bahwa pengamanan ujian seleksi ditengah pandemi Covid-19 harus benar-benar menerapkan protokol kesehatan. Maka dari itu, kepolisian akan memperketat penjagaan dan siap mengawal sampai selesai.

“Dengan upaya ini, kami berharap dapat meminimalisir penyebaran corona virus disease di lingkungan kampus. Sehingga para peserta bisa mengikuti ujian dengan aman, nyaman dan tertib,” pungkasnya. ( Pading )